Gelar Wirid Remaja Tingkat  SMA/SMK, Cabdin Wilayah VII Pessel Gandeng Muhammadiyah

  • Whatsapp

LINTASREPUBLIK.COM – Cabang Dinas Pendidikan (Cabdin) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) Wilayah VII Kabupaten Pesisir Selatan bakal menjalin kerja sama dengan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) setempat.

Kerja sama itu terkait kolaborasi Wirid Remaja SMA/SMK se- Kabupaten Pesisir Selatan.

Bacaan Lainnya

Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdin) Provinsi Sumatera Barat wilayah VII Kabupaten Pesisir Selatan, Muslim Arif, S.Pd.I mengatakan, program kolaborasi wirid pelajar SMA/SMK bertujuan untuk menumbuhkan sikap mental dan perilaku yang lebih baik di kalangan pelajar.

“Penanaman nilai-nilai keagamaan melalui wirid pelajar bisa menjadi media dalam membentuk karakter pelajar. Sehingga, nantinya mereka menjadi pribadi yang lebih baik di tengah masyarakat,” kata Muslim, kepada lintasrepublik.com, Sabtu 08/7/2023.

Muslim menilai, Muhammadiyah sebagai ormas Islam yang fokus bergerak di bidang pendidikan menjadi salah satu mitra yang tepat dalam pengembangan program tersebut.

Ia juga meminta agar Muhammadiyah Pesisir Selatan untuk menyiapkan draf kerja sama. Targetnya, program kolaborasi wirid pelajar bisa berjalan dalam bulan Juli 2023.

“Kami mohon kepada PDM  Kabupaten Pesisir Selatan untuk segera menyiapkan draf kerja samanya, sehingga program ini bisa terealisasi segera,” tutur Muslim.

Sementara itu, Wakil Ketua Majelis Pustaka dan Informasi PDM Pessel, Elpinas menyambut positif inisiasi Cabdin untuk berkolaborasi dengan Muhammadiyah Pesisir Selatan.

Menurutnya, Muhammadiyah sangat terbuka untuk bekerja sama dengan berbagai pihak. Apalagi, program tersebut menyangkut kegiatan keagamaan dalam pengembangan sikap dan karakter pelajar.

“Perilaku dan sikap mental generasi muda memang perlu menjadi perhatian bersama. Banyak generasi pelajar yang terlibat berbagai bentuk kenakalan bahkan kejahatan. Solusinya dengan penanaman nilai-nilai keagamaan,” ungkap Elpinas. (***)

Tinggalkan Balasan