Jaga Kelestarian Ekosistim Laut, Kaum Melayu Rumah Gadang Kampung Dalam Salido Kecamatan IV Jurai Lepas Tukik di Pantai

  • Whatsapp
Foto : Nico Saputra

LINTASREPUBLIK.COM – Untuk menjaga dan melestarikan ekosistem laut, Kaum Melayu Rumah Gadang Kampung Dalam Salido Kecamatan IV Jurai Kabupaten Pesisir Selatan, melakukan aksi sosial melepas tukik.

Pelepasan tukik itu dilaksanakan dikawasan Pulau Penyu Kecamatan IV Jurai Kabupaten Pesisir Selatan, Kamis 17 Februari 2022.

Bacaan Lainnya

Penghulu Kaum Suku Melayu Rumah Gadang Salido Kecamatan IV Jurai, H. Ilhamdi Taufik, SH, MH Datuak Sinaro Sutan mengatakan, kelestarian alam laut Pesisir Selatan harus tetap terjaga.

“Seluruh Kaum Malayu Rumah Gadang Kampuang Dalam Salido Wajib mematuhi peraturan yang ada di Republik Indonesia, salah satu nya tentang Undang-Undang tentang perlindungan Penyu,” Kata Ilhamdi kepada lintasrepublik.com melalui pesan Whatsapp, Selasa 22/2/2022.

Ilhamdi menyebut, pelepasan tukik itu merupakan bentuk kepedulian kaumnya terhadap alam kerena penyu termasuk hewan yang dilindungi.

“Kita ketahui, penyu kerap menjadi perburuan manusia, makanya kita melakukan aksi pelepasan penyu tersebut untuk tetap menjaga dan melestarikan agar penyu-penyu itu tidak punah,” sebut Ilhamdi.

Pos terkait