LINTASREPUBLIK.COM – Berbagai epidemiolog mengklaim virus Covid-19 varian Omicron memiliki gejala yang lebih ringan ketimbang varian Delta, terbukti, kebanyakan orang yang terpapar Omicron tidak mengalami gejala serius.
Pada umumnya, gejala yang dialami seperti demam, sakit kepala, dan badan lemas. Meski demikian, gejala mirip flu tenggorokan tersebut tak boleh diabaikan begitu saja.
Berdasarkan catatan dari berbagai sumber setidaknya terdapat lima gejala Omicron yang kerap diabaikan.
1. Tenggorokan Sakit
Selain pilek, rasa sakit di tenggorokan kerap disepelekan karena sering dirasakan. Padahal, pasien yang terpapar Omicron pada umumnya mengalami sakit tenggorokan. Namun, rasa sakit ini tidak disertai batuk.
2. Pilek
Pilek dan flu merupakan gejala yang biasa dialami banyak orang saat cuaca tidak menentu, padahal, pilek merupakan salah satu ciri gejala Omicron yang paling banyak terjadi pada pasien Covid-19.
3. Bersin
Bersin juga menjadi salah satu gejala yang sering dirasakan orang yang sedang sakit flu, namun, bersin juga bisa menjadi gejala Omicron.
Pasalnya, Omicron memiliki afinitas lebih tinggi untuk menginfeksi bagian atas pernapasan dan mengakibatkan orang yang terpapar Omicron sering bersin hingga merasakan sesak napas.
4. Kelelahan Ekstrem
Rasa lelah merupakan gejala yang umum terjadi, terlebih seusai bekerja, namun, rasa kelelahan ekstrem bisa menjadi gejala Omicron dan kerap diabaikan.
5. Batuk
Batuk merupakan gejala yang kerap dialami seseorang ketika flu. Namun, batuk juga bisa menjadi salah satu gejala Omicron dan kerap diabaikan.
(Sumber : CNN Indonesia)
Editor : Yurnalisman