Menurutnya, saat ini banyak wisatawan luar yang berkunjung ke Pesisir Selatan itu tidak terlepas dari media yang selalu mempromosikan objek wisata tersebut dan akan membawa berkah bagi para pelaku usaha kuliner daerah setempat.
“Hal ini dampak positif promosi di Media dan hubungan relasi dari Provinsi tetangga, kemudian akan membawa berkah bagi pelaku usaha kuliner lokal Pesisir Selatan,” terangnya.
Ia berpesan kepada para pelaku Wisata dan Pelaku Kuliner Lokal agar selalu menjaga standarisasi harga, Jangan sampai wisatawan merasa tertipu, kemudian jagalah bahasa yang baik dan sopan agar mereka nyaman berkunjung ke Pesisir Selatan.