LINTASREPUBLIK.COM – Kabar duka kembali l mewarnai panggung hiburan Tanah Air, aktor Ica Naga, (Kang Pipit) tutup usia Jumat, 29/1/2021, hal ini disampaikan sang sahabat, Epy Kusnandar melalui unggahan Instagram nya.
“Innaa Lillahi Wainna Illaihi Raji’un. Kami Keluarga besar MNC Pictures turut Berduka Cita atas meninggalnya Pipit Firmansa Pitra (Kang Pipit), Semoga amal Ibadahnya diterima disisi-nya,” tulis akun Instagram MNC_premanpensiun, seperti yang dikutip oleh lintasrepublik.com di laman berita Liputan6.com.
Unggahan Epy Kusnandar di banjiri komentar netizen serta rekan artis lainnya, mereka turut kehilangan dan berduka atas meninggal nya Ica Naga.
Sejumlah sahabatnya juga ikut memposting kabar duka tersebut beberapa di antaranya,
“Innalilahi Wainnailaihi Raji’un???? Selamat jalan Kang Pipit
Terima kasih sudah menghibur kita dengan karya dan tampilan Akang yang natural. Semoga amal ibadahmu diterima Allah SWT..Aamiin,” tulis akun @ismet_kurauk.
“Selamat jalan kang, terimakasih ilmu yang sudah di bagikan, semoga tenang di sisi Allah SWT ????,” tulis @wolfpeople
Sebelum meninggal, Ica Naga (Kang Pipit) sempat dirawat di rumah sakit karena bermasalah dengan jantung, kemudian dia telah beberapa kali sakit dan sempat di rawat juga
Nama Ica Naga terkenal di industri hiburan lewat sinetron “Preman Pensiun” yang berperan sebagai Kang Pipit. (YR)