Maarten Paes resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada 30 April 2024. Meski demikian pemain FC Dallas ini tidak bisa langsung membela Timnas Indonesia di kalender internasional.
Musababnya, FIFA sempat menolak perpindahan asosiasi Paes dari Belanda (KNVB) ke Indonesia (PSSI). Ini karena sang pemain pernah membela timnas Belanda U-21 saat berusia 22 tahun.
Tak puas dengan keputusan FIFA, PSSI membanding putusan tersebut. Pengajuan banding telah dilayangkan dan sudah disidangkan pada 15 Agustus lalu. Kemudian hasil sidang banding itu telah berbuah hasil manis yang telah diumumkan oleh Erick Thohir pada Minggu (18/8) bahwa Maarten Paes bisa membela Timnas Indonesia. (***)