“Alhamdulillah masyarakat mau memahami dan kegiatannya berakhir aman dan kondusif, kami melakukan pengamanan secara terbuka dan tertutup bersama Babinsa Koramil 04 Lengayang sebanyak 3 personel,” kata Gusmanto.
Dijelaskan Gusmanto, dalam aksi itu massa menuntut Wali Nagari Kambang Timur, Afri Yalmi, S.Pd.I mundur dari jabatannya.
Diduga Wali Nagari Kambang Timur itu memberhentikan perangkat seenaknya, tidak membayar honor guru mengaji, bantuan tidak sesuai ketentuan dan kurang nya koordinasi dengan perangkat.