LINTASREPUBLIK.COM – Sosialisasikan keamnan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) kepada pelajar, Kanit Binmas Polsek Batang Kapas AIPDA Refi Falri menjadi pembina upacara di Upt. SMPN 1 Batang Kapas, Kabupaten Pesisir Selatan, Senin 26/9/2022.
Selain Refi, upacara tersebut juga dihadiri oleh Plt, Kepala Upt. SMPN 1 Batang Kapas, Hj. Desri Lasmideti, S.Pd, Wakil Kepala Sekolah, Guru, Pegawai Tata Usaha dan Pelajar Upt. SMPN 1 Batang Kapas serta sejumlah personil Polsek Batang Kapas.
Dalam amanatnya, Refi mengatakan terkait bahaya serta bentuk-bentuk pelanggaran Kamtibmas dikalangan pelajar.
“Adik-adik mari bersama menghindari segala bentuk perilaku yang tidak baik, seperti narkoba dan segala bentuk kenakalan lainnya,” kata Refi.
Menurut Refi, pelajar merupakan aset dan generasi emas bangsa yang akan merubah peradaban bangsa di masa depan.