Piala Asia Wanita 2022 : Timnas Putri Indonesia Menyerah 0-4 dari Thailand

  • Whatsapp
Foto : Timnas Putri Indonesia Saat Bertanding Melawan Australia

LINTASREPUBLIK.COM – Timnas Indonesia Putri dipaksa menyerah 0-4 dari Thailand pada laga kedua Grup B Piala Asia Wanita 2022 di Stadion DY Patil, Mumbai, India, Senin 24/1/2022.

Pada 15 menit awal babak pertama, Indonesia mampu mengimbangi permainan Thailand. Pressing tinggi yang dilakukan skuad arahan Rudy Eka Priyambada berhasil merusak serangan yang dibangun Taneekarn Dangda dan kolega.

Bacaan Lainnya

Penampilan gemilang penjaga gawang Indonesia, Fani, patut diacungi jempol. Ia berhasil menggagalkan sejumlah peluang emas Thailand termasuk melakukan blok dari tembakan Dangda di menit ke-23.

Namun, Thailand akhirnya berhasil memecah kebuntuan di menit ke-27 melalui heading Chetthabutr memanfaatkan umpan silang Jaruan Chaiyarak dari sisi kiri.

Tertinggal satu gol, Indonesia mencoba melakukan pergantian pemain di menit ke-34. Zahra Musdalifah dan Carla Bio Pattinasarany masuk menggantikan Marsela Yuliana dan Insyafadya Salsabillah.

Namun, gawang Indonesia malah kebobolan pada menit ke-35. Lagi-lagi Chetthabutr yang mampu mencatat namanya di papan skor usai memanfaatkan umpan manis Dangda.

Di 10 menit terakhir, pertahanan Indonesia terus mendapat tekanan. Akan tetapi sejumlah serangan Thailand masih bisa diredam barisan pemain belakang Indonesia. Keunggulan Thailand 2-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Pos terkait