Lagi…!! Satpol PP Pessel Ciduk Pelajar Saat Asyik Nongkrong di Warung

  • Whatsapp
Foto : Satpol PP Amankan Pelajar

LINTASREPUBLIK.COM – Satuan tugas (Satgas) Trantibum Satpol PP Kabupten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) kembali menjaring pelajar yang nongkrong diluar Sekolah (warung) saat Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).

Kabid Trantibum Dinas Satpol PP dan Damkar Kabupaten Pesisir Selatan, Dongki Agung Pribumi mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (07/10) sekira pukul 09.15 wib.

Bacaan Lainnya

“Ada sebanyak empat pelajar SMPN 2 Painan yang tertangkap basah, mereka sedang asyik nongkrong di warung area Perumahan Karang Sago, Nagari Sago Salido, Kecamatan IV Jurai,” kata Agung kepada lintasrepublik.com, Sabtu 08/10/2022.

Agung menyebut, saat itu sekolah sedang menggelar ujian tengah semester (UTS), diduga keempat pelajar tersebut tidak mengikutinya.

Pos terkait