Satgas TPPO Polri Terima 314 Laporan Kasus Perdagangan Orang, 414 Tersangka Ditangkap

  • Whatsapp

LINTASREPUBLIK.COM – Satuan Tugas (Satgas) Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menerima 314 laporan terkait TPPO dan kejahatan perlindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI). Dari ratusan laporan tersebut, Satgas TPPO Polri menangkap sebanyak 414 tersangka.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan, laporan terkait TPPO sebanyak 237 dan kejahatan perlindungan PMI sebanyak 77.

Bacaan Lainnya

“Angka tersebut berdasarkan data tanggal 5 hingga 15 Juni 2023,” kata Ramadhan dalam keterangan tertulisnya, Jumat 16/6/2023.

Ramadhan menuturkan, dari ratusan laporan polisi tersebut, tercatat jumlah korban yakni sebanyak 1.314 orang. Para korban terdiri dari perempuan dewasa 507 orang, perempuan anak 76 orang, laki-laki dewasa 707 orang dan laki-laki anak sebanyak 24 orang.

Pos terkait