Setelah dilakukan penangkapan, kemudian petugas melakukan penggeledahan yang disaksikan oleh masyarakat setempat, akhirnya petugas menemukan barang bukti.
“Di dalam kamarnya diatas lemari plastik warna putih Tim menemukan empat paket kecil narkotika golongan I jenis Shabu, dua paket sedang yang di bungkus plastik bening dan hal ini diakui langsung oleh tersangka kepemilikannya,” ungkap Yopi.
Kemudian pelaku beserta barang bukti berupa, empat paket kecil narkotika gol I jenis shabu, dua paket sedang narkotika gol I jenis shabu, uang tunai senilai Rp. 250 Ribu, satu unit HP merk nokia warna hitam dan satu bungkus plastik bening, diamankan di Mapolres Pessel guna pengembangan dan proses hukum selanjutnya.
Sementara itu, Kasat Narkoba Polres Pessel, AKP Hidup Mulia, SH, MH mengatakan, pihaknya akan konsisten dalam proses hukum dan sesuai dengan undang-undang terhadap pelaku penyalahgunaan narkotika.