Fokus Urus Orang Tua Yang Sedang Sakit, Ade Vernanda Pilih Mundur dari Anggota DPRD Solok Selatan

  • Whatsapp
Foto : Ade Vernanda

LINTASREPUBLIK.COM – Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Ade Vernanda, mengajukan surat pengunduran diri dari posisinya saat ini sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Solok Selatan (Solsel), untuk merawat orang tuanya yang sedang sakit.

“Keputusan ini saya ambil karena ingin fokus dalam merawat Papa yang sedang sakit, surat pengunduran diri saya sebagai anggota DPRD Solsel diserahkan pada 6 September 2021,” ucap Ade, Kamis 23/9/2021.

Bacaan Lainnya

Ade menyebut, keputusan untuk mundur dari keanggotaan di lembaga legislatif tersebut, merupakan konsekuensi nya sebagai anak sulung dalam keluarganya.

“Sementara, adik perempuan saya ikut suaminya di kota Padang sehingga saya memilih keputusan ini sebagai bentuk dedikasi dan pengabdian terhadap orang tua,” sebut Ade.

Pos terkait