“Balawista merupakan binaan dari Dinas Pariwisata Kota Padang yang telah mendapat pelatihan dari Basarnas tentang upaya pertolongan pertama jika terjadi kecelakaan saat berenang,” ungkap Diko.
Sementara itu, koordinator lapangan Balawista Kota Padang, Syahril Hakim mengatakan, pihaknya akan selalu siaga menjaga keselamatan pengunjung selama berwisata di sepanjang kawasan Pantai Padang dengan membagi anggota di beberapa titik yang rawan.
“Guna lebih memudahkan pengawasan, pihak Dinas Pariwisata membagi kawasan Pantai Padang menjadi empat zona, yakni dari LP Muaro sampai Simpang Hangtuah, kemudian Simpang Hangtuah hingga depan Hotel My All,” kata Syahril.