“Bayi dalam keadaan sehat dan tidak ada di temukan tanda-tanda kekerasan di tubuh sang bayi, untuk sementara di rawat di Puskesmas Inderapura menunggu konfirmasi selanjutnya dengan pihak Dinas Sosial Kabupaten Pesisir Selatan,” jelas Darma.
Darma menyebut, keluarga penemu bayi malang itu juga berkeinginan untuk merawat dan memeliharanya, namun pihak nya menyarankan agar keluarga tersebut berkoordinasi dulu dengan Dinas terkait.
“Kami sangat berterima kasih sekali kepada keluarga penemu bayi, karena cepat mengambil tindakan, tentu akan mengakibatkan tidak baik kalau lama diluar apalagi malam hari cuaca dingin, serta ke ikhlasannya untuk memelihara dan merawat bayi tersebut,” pungkas Darma. (***)