Pamit Buang Air Besar Pada Istri, Pria di Pesisir Selatan Ditemukan Tewas Gantung Diri

  • Whatsapp
Ilustrasi

LINTASREPUBLIK.COM – Seorang pria bernama Ilham (35) warga Kampung Celung, Nagari Inderapura Tengah, Kecamatan Pancung Soal Pesisir Selatan (Pessel) ditemukan tewas gantung diri di Rumahnya, Minggu 28/5/2023.

Kapolsek Pancung Soal, AKP. Dedi Antonis, SH mengatakan, korban pertama kali ditemukan oleh istrinya sendiri.

“Sebelum kejadian, korban jualan mie ayam di Pasar Minggu Muara Sakai Inderapura bersama istrinya,” kata Dedi.

Dijelaskan Dedi, peristiwa nahas itu terjadi berawal dari keinginan korban bersama istrinya bernama Yuni berjualan Mie Ayam di Pasar Minggu Muara Sakai.

“Kedua anak korban disuruh untuk  tinggal bersama mertuanya,” jelas Dedi.

Kemudian korban bersama istrinya langsung pergi ke pasar Minggu Muara Sakai Inderapura untuk berjualan Mie Ayam.

“Sekitar pukul 11.00 Wib korban minta izin kepada istrinya pulang ke rumah untuk buang air besar, namun sampai pukul 12.30 Wib korban tidak juga kembali,” tutur Dedi.

Lalu istrinya menelepon korban, namun tidak ada jawaban, kemudian istrinya langsung pulang ke rumah untuk menemui korban.

Sesampainya di rumah, ternyata pintu depan rumah korban tidak terkunci, dan istrinya melihat korban tergantung dengan tali dalam keadaan tidak bernyawa.

“Istrinya langsung minta tolong kepada dua orang tetangganya,” ungkap Dedi.

Selanjutnya, korban dibaringkan diruang tengah rumahnya, kemudian korban dibawa ke rumah mertuanya di Kampung Pasar Sebelah, Nagari Inderapura Barat serta dilakukan Visum luar oleh Puskesmas Inderapura.

“Dan keluarga menyatakan, tidak akan menuntut dengan surat pernyataan, namun kami tetap melakukan penyelidikan pastinya proses meninggalnya korban tersebut,” tutup Dedi. (***)