Dilaporkan Tenggelam, Roben Warga Sutera Ditemukan Meninggal Dunia

  • Whatsapp
Petugas Evakuasi Korban

LINTASREPUBLIK.COM – Roben (60) seorang  nelayan, dilaporkan tenggelam di Pantai Muara Batang Surantih Kecamatan Sutera Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat (Sumbar), ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa, Selasa 15/6/2021.

Roben dilaporkan hilang sejak Minggu (15/6/21), kemudian ditemukan mengapung di Karang Serih Kawasan Tenggah Laut Nagari Ampiang Parak Kecamatan Sutera sekira pukul 15.30 Wib.

Bacaan Lainnya

Hal itu di benarkan oleh Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesisir Selatan Herman Budianto, Ia mengatakan korban ditemukan sudah mengapung di Kawasan Amping Parak sekira pukul 15.30 wib.

“Korban ditemukan ketika tim bazarnas yang melihat korban mengapung lalu menghubungi tim yang lain yang bertugas di posko, petugas pun merespon secara cepat,” ucap Herman.

Ia menambahkan setelah ada laporan dari tim Basarnas dari lokasi penemuan korban, akhirnya tim yang berada di posko dan dilokasi lain dikerahkan ke lokasi untuk mengevakuasi jenazah korban.

“Setelah mendatangi lokasi penemuan, petugas mengangkat jenazah korban dari permukaan air, selanjutnya dibawa ke Puskesmas setempat”, jelas Herman.

Selanjutnya jenazah korban diserahkan kepada pihak keluarga untuk dilakukan pemakaman.

“Selanjutnya jenazah korban di bawa ke rumah duka untuk diserahkan kepada keluarganya,” tutup Herman. (***)

Pos terkait