Gubernur Sumbar Akan Tindak Tegas Pelaku Tambang Ilegal di Kabupaten Solok

  • Whatsapp
Rapat Pembahasan Tambang Ilegal di Istana Gubernur Sumbar

LINTASREPUBLIK.COM – Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), H. Mahyeldi Ansharullah, SP, akan menindak tegas para pelaku penambang ilegal, demi mengantisipasi rusaknya lingkungan diruas jalan Lubuk Selasih-Surian Kabupaten Solok.

Hal itu ia sampaikan oleh Gubernur saat rapat pembahasan penanganan permasalahan dan penertiban aktivitas pertambangan ilegal di Kabupaten Solok, di ruang rapat Istana Gubernur, Minggu 30/5/2021.

Bacaan Lainnya

Ia juga menyampaikan akibat dari penambangan ilegal itu juga bisa menimbulkan dampak kerusakan lingkungan dan bencana banjir bandang dan longsoor di daerah setempat.

“Saya minta untuk tambang yang ada di kawasan tersebut harus dihentikan semua bentuk aktivitas penambangan secara ilegal, agar tidak terjadi bencana yang mungkin bisa mengakibatkan korban jiwa”, ucap Mahyeldi.

Ia meminta kepada Dinas terkait untuk mengevaluasi izin dan menertibkan tambang galian C dan tambang emas didaerah tersebut, karena diduga memberikaan andil besar kerusakan jalan di daerah itu.

“Sebelumnya kita juga pernah melarang dan mencabut izin dari penambang di berbagai lokasi yang rawan penambangan ilegal”, jelasnya.

Ia menegaskan segera lakukan eksekusi, tidak ada lagi rapat-rapat terkait penambangan, karena sudah banyak merugikan masyarakat apabila sudah terjadi bencana alam.

“Tidak ada toleransi bagi penambang ilegal, karena lebih banyak mudaratnya ketimbang manfaatnya”, tutup Mahyeldi. (***)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan