Diduga Serpihan Milik Kapal Selam KRI Nanggala-402 Ditemukan

  • Whatsapp
Kapal Selam KRI Nanggala-402

LINTASREPUBLIK.COM – Tim gabungan yang melakukan pencarian, menemukan serpihan yang diduga milik kapal selam KRI Nanggala 402.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), Laksamana Yugo Margono dalam Jumpa Pers, Sabtu 24/4/2021.

Bacaan Lainnya

“Telah ditemukan beberapa kepingan yang diyakini bagian atau komponen dari kapal selam KRI Nanggala 402,” ucap Yugo, seperti di lansir Liputan6.com

Ia meyakini serpihan itu berasal dari kapal selam KRI Nanggala 402, karena diperkuat oleh keterangan para ahli serta Prajurit TNI yang pernah ditugaskan di kapal Selam milik TNI Angkatan Laut itu.

“Barang-barang ini tidak dimiliki kapal lain, dan di radius 10 mil tidak ada kapal yang melintas, berdasarkan keterangan ahli dan para mantan awak kapal selam, diyakini ini adalah barang KRI Nanggala,” jelas yugo.

Kemudian menurut Kadispenal Laksamana Pertama Julius Widjojono, dalam keterangannya ia mengatakan, saat ini TNI Angkatan Laut menerjunkan KRI Rigel 933 untuk mendeteksi penemuan area kemagnetan tinggi yang diduga kapal selam KRI Nanggala 402 yang hilang kontak.

“Ini KRI Rigel lagi menuju ke arah (kemagnetan) itu untuk memastikan bendanya apa”, ungkapnya.

Diketahui kapal selam milik TNI Angkatan laut KRI Nanggala 402 hilang kontak di perairan Bali pada hari Rabu 21 April 2021 dini hari, setelah 72 jam lebih pencarian dilakukan belum juga membuahkan hasil, kapal yang sedang latihan itu membawa 53 awak kapal, terakhir melakukan kontak ketika hendak menyelam pada hari Rabu (21/4) sekitar pukul 03.00 dini hari, setelah berada di dalam air kapal sudah tidak bisa dikontak. (YR)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan